Selamat datang di Blog PPNI Komisariat RSUP Persahabatan Jakarta. Blog ini sebagai alat komunikasi antar perawat khususnya di instansi RSUP Persahabatan Jakarta..

Minggu, 06 November 2016

HUT KE 53 RSUP PERSAHABATAN BERBUDAYA , UNGGUL DAN BERSTANDAR INTERNASIONAL


Jakarta. Jumat pagi tanggal 05 November 2016 kemeriahan tampak di lapangan Anggrek RSUP Persahabatan, ratusan karyawan dengan semangat mengikuti acara gathering yang digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) RSUP Persahabatan yang ke 53 yang jatuh pada tanggal 07 November 2016.

Rangkaian kegiatan untuk menjalin silaturahim antar sesama keluarga besar RSUP Persahabatan sejak dilaksanakan tanggal 17 Oktober 2016, berbagai lomba antar unit kerja dan perorangan seperti karyawan teladan, foto tema PIKKO, penilaian 5R ruang kerja, futsal, poster PKRS, tennis, badminton, volley, tarik tambang, balap karung, donor darah, komitmen kebersihan tangan pada acara car free day, kegiatan sosial juga diadakan sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat.

Dalam sambutannya Direktur Utama RSUP Persahabatan dr. Mohammad Ali Toha, MARS menyampaikan “RSUP Persahabatan menuju rumah sakit yang berbudaya, unggul dan berstandar internasional yang artinya kedepan kita membangun budaya yang baik sesuai kelompok masyarakat ilmiah bangsa Indonesia, harus membuat kegiatan dengan program-program yang diunggulkan yang saat ini sudah berjalan dan akan diresmikan oleh Kementerian Kesehatan RI bertepatan HUT RSUP Persahabatan adalah gedung Pelayanan IGD Respirasi Terpadu Prof. Rasmin Rasjid, Unit Pelayanan Diabetes Terpadu, dan Pusat Simulasi Respirasi, menuju rumah sakit yang memberikan pelayanan berstandar internasional”.

Acara gathering sebagai ungkapan rasa syukur HUT dihadiri oleh segenap jajaran direksi beserta staf dan karyawan ini dimulai pada pukul 06.00 WIB dengan Colour Run dan senam zumba bersama kemudian dilanjutkan hiburan sekaligus pembagian hadiah pemenang lomba dan doorprize untuk peserta yang melakukan registrasi.

Pemenang lomba dalam rangka memperingati HUT RSUP Persahabatan yang ke 53, antara lain:

1. 5 R antar unit kerja :
Juara 1 : Griya Puspa Lantai 5
Juara 2 : Mawar Bawah
Juara 3 : Soka Bawah

2. Karyawan teladan Kategori Dokter :
Dr. Raden Fajar Prasojo Utomo
Dr. Cahyarini (Unit Lab Mikro)
Dr. Lenny Naulita (IGD)

3. Karyawan teladan Kategori Perawat :
Rohati (IRJ)
Suharti (IRIN C)
Syafrina (IGD)

4. Karyawan teladan Kategori Tenaga Kesehatan :
Sri Sugianti (Lab Sentral Terpadu)
Dewi Purnama Sari (Gizi)
Fadhila Putri (Farmasi)

5. Karyawan teladan Kategori Non Medis :
Dudi (IRJ)
Sunaedi (Sanitasi)
Tudji (PMD)

6. Futsal antar unit kerja :
Juara 1 : SIMRS
Juara 2 : Griya Puspa
Juara 3 : IPSRS

7. Volley Putra antar unit kerja :
Juara 1 : SIMRS
Juara 2 : IRJ
Juara 3 : Satpam

8. Volley Putri antar unit kerja :
Juara 1 : IRJ
Juara 2 : IRIN A
Juara 3 : IBS

9. Bulu Tangkis Karyawan :
Juara 1 : Sarjito / Irbowo
Juara 2 : Endang / Reza
Juara 3 : Somad / M. Arif

10. Tennis lapangan Ganda Putra Karyawan :
Juara 1 : Khairil & Darsen
Juara 2 : Dr. Mardi & Sartiman
Juara 3 : dr. purna & Darus

11. Poster Promosi Kesehatan Perorangan :
Juara 1 : Retno Eri Andari (Mawar Bawah)
Juara 2 : Mukaromah (IRJ)
Juara 3 : Yunita & Triani (BDRS)

12. Balap Karung Putra perorangan:
Juara 1 : Safei (IRIN C)
Juara 2 : Khairil
Juara 3 : Udin (PMD)

13. Balap Karung Putri perorangan :
Juara 1 : Sutari (Lab)
Juara 2 : Nurhasanah (Farmasi)
Juara 3 : Risda (IRIN A)

14. Tarik Tambang Putra per Direktorat :
Juara 1 : Direktorat Keuangan
Juara 2 : Direktorat Medik & Keperawatan
Juara 3 : Direktorat Umum, SDM & Pendidikan

15. Tarik Tambang Puti per Direktorat :
Juara 1 : Direktorat Umum, SDM & Pendidikan
Juara 2 : Direktorat Medik & Keperawatan
Juara 3 : Direktorat Keuangan


Galleri Foto :

Direktur Utama RSUP Persahabatan memberikan sambutan saat membuka acara:




Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Posts

Recent Posts Widget

Total PageViews

Total Visitors